Lombok Tengah NTB - Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM mendampingi Kapolda NTB Drs. Djoko Poerwanto dalam acara pembukaan Kejuaraan Daerah Paralayang NTB tahun 2022 dengan tema "War On Drugs Paragliding Competition and Festival" dalam rangka hari Bhakti TNI AU dan Hari Anti Narkotika Internasional pada Jumat 22/07/2022 sekitar pukul 08.00 Wita, bertempat di Dusun Lanching Desa Mekarsari, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah.
Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh 86 peserta yang berasal dari 5 Provinsi diantaranya Provinsi NTB, Bali, Jawa Timur, Sulawesi Tengah, dengan waktu pelaksanaan kegiatan selama tiga hari dimulai dari tanggal 22 Juli sampai dengan 24 Juli 2022.
Tujuan diselenggarakan kegiatan tersebut untuk membina atlet-atlet paralayang mulai dari tingkat Daerah sampai dengan Nasional bahkan Internasional.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolda NTB, Ketua DPRD Provinsi NTB, Danrem 162 WB, Kepala BNN Provinsi NTB, Kabinda NTB, Danlanud BIZAM, Danlanal Mataram, Kajati NTB, Kabasarnas NTB, Ketua KONI NTB, Kapolres Lombok Tengah, Dandim 1620/Lombok Tengah, Bupati Lombok Tengah, Sekda Kabupaten Lombok Tengah, Tokoh agama dan masyarakat, serta peserta paralayang.
Kegiatan tersebut terselenggara atas dukungan dari semua pihak khususnya Pemerintah Provinsi NTB dan Forkopimda mulai dari tingkat atas sampai dengan bawah yang telah berpartisipasi mensukseskan kejuaraan Daerah Paralayang NTB tahun 2022.
Diharapkan kedepan, kegiatan serupa dapat terselenggara secara terus menerus sehingga cabang olahraga Aero Sport kedepannya dapat masuk ke dalam PON Provinsi serta wilayah Lanching dapat digunakan sebagai pusat latihan Dirgantara di NTB.
Apresiasi yang sebesar besarnya diucapkan oleh seluruh pejabat yang hadir kepada seluruh element masyarakat dan pemerintah yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut dan diharapkan dengan kegiatan tersebut pergerakan ekonomi terus berkembang di Wilayah Provinsi NTB khususnya di Wilayah Kabupaten Lombok Tengah.(Adb)